Pewarta Tambora, Jakarta - Panitia bersama Majlis gabungan pemuda dan remaja Islam Jembatan Lima gelar pawai obor menyambut bulan suci ramadhan 1438 H di Sawah Lio Raya Kelurahan Jembatan- Lima Kec. Tambora Jak-Bar, Rabu (24/5).
Pantauan Pewarta Jamaah mulai bergerak setelah ba'da sholat Isya dengan menyalakan obor dan titik kumpul di halaman Masjid Al Mansyur di Sawah Lio Raya, pukul 19.30 dengan rute Jalan Sawah Lio Raya - Jalan K.H Muhammad Mansyur - Jalan Tubagus Angke dan pasar buah Angke, Sawah Lio 1 dan Jalan Kerendang Raya dan Jembatan Lima.
Menurut panitia dan korlap pawai obor, masing-masing peserta (Baik perorangan maupun Rombongan ) membawa obor yang dibuat sendiri dari bambu dan busana musim seragam putih.
"Dalam semarak pawai obor yang diselenggarakan ini, adalah rasa persaudaraan pemuda dan remaja muslim se-kelurahan Jembatan Lima dalam merajut dan menumbuhkan perasaan bahagia menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1438 H. Ujar panitia pawai dan Korlap Pengurus Masjid Al Mansyur Jembatan Lima.
Masyarakat Kel. Jembatan Lima sangat antusias mengikuti pawai obor dengan rasa khidmad jelang datangnya kemulian bulan suci Ramadhan. (Saipul/Halim)