Jakarta, Pewarta Tambora - Selang beberapa jam kebakaran yang melanda wilayah Angke, kini kebakaran terjadi di wilayah Laksa 4 tepatnya di perbatasan antara wilayah RT.09 dan RT. 011/02, Kelurahan Jembatan Lima, Tambora, Jakarta Barat, Selasa (10/10/2017) sekira pukul 20.00 WIB.
Informasi yang didapat Media PETA, kronologis kebakaran diduga akibat korsleting listrik yang terjadi pada salah satu rumah padat penduduk, hingga menghanguskan sedikitnya satu rumah
Pantauan Tim Media Pewarta Tambora, tampak keberadaan Lurah Jembatan Lima, Djoni Palar bersama jajarannya di lokasi kebakaran.
"kebetulan saya sedang ada acara dimonas, mendengar diwilayah ada kebakaran, saya bersama staf langsung kemari," Ujar Lurah Jembatan Lima, Djoni Palar di lokasi kebakaran.
Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 20.00 WIB itu mulanya diketahui warga dari kepulan asap dan bau hangus, dan pemadaman kebakaran dilakukan petugas selama sekitar satu jam.
Hingga berita ini disusun, belum diketahui pasti penyebab kebakaran dan kerugian yang ditaksir. Adapun korban luka ringan akibat kebakaran kini sedang dalam penanganan pihak rumah sakit.
Rep : M.Rafiq
Kebakaran di Jembatan Lima Hanguskan 1 Rumah
By -
Wednesday, October 11, 2017
0