PEWARTA TAMBORA, JAKARTA - Ditengah mewabahnya Virus Corona atau Covid-19, serta dimassa sulitnya perekonomian saat ini, Baintelkam Polri, bersama Polsek Tambora memberikan bantuan berupa paket sembako untuk Ormas BPPKB unit Pasar Angke.
Ketua BPPKB unit Pasar Angke, H. Tatang Mandala menyampaikan rasa terimakasihnya atas kepedulian kepada Ormas BPPKB unit Pasar Angke dengan adanya paket sembako yang telah diberikan Ba Intelkam Polri dan Polsek Tambora.
"Kami juga menghimbau kepada masyarakat serta anggota BPPKB unit Pasar Angke untuk mematuhi peraturan Pemerintah dalam menjalankan PSBB guna memutus mata rantai covid-19," ungkapnya dengan didampingi Ketua BPPKB PAC Taman Sari Olon Sahara. Rabu (13/5/2020).
Hingga berita ini diturunkan, proses serah terima paket sembako melalui Ba Intelkam Polres dan Polsek Tambora kepada Pengurus BPPKB unita Pasar Angke berjalan dengan baik dan lancar.
Rep : Budiyanto
Ormas BPPKB Unit Pasar Angke Terima Paket Sembako dari Baintelkam Polri dan Polsek Tambora
By -
Wednesday, May 13, 2020