Pewarta - Tambora, Jakarta - Bantuan Sosial non tunai di berikan dalam rangka program penanggulangan kemiskinan yang meliputi perlindungan sosial, Jaminan Sosial, Pemberdayaan Sosial, Rehabilitasi Sosial dan pelayanan dasar.
Bantuan Pangan Non Tunai di singkat BPNT, dari Dinas Sosial Jakarta Barat yang hari ini Senin (11/5/2020) siang tadi. Tersalurkan untuk masyarakat Kelurahan Duri Selatan Tambora Jakarta Barat. Meliputi masyarakat ke enam RW yang ada di Duri Selatan.
Dikesempatannya, hadir monitoring Lurah Duri Selatan saat penyaluran BPNT e-Warung di Wilayah RW 006 didampingi Adi Suhaeri PJLP Dinsos Jakbar, Hendrio ketua RT 008/006 untuk memastikan pembagian berjalan lancar dan tertib dengan tetap melakukan protap menjaga jarak serta bermasker yang hadir di tempat.
Adapun Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tersebut berisikan Beras, Telur, Daging ayam, dan buah apel.
Saat di temui Wartawan Pewarta Tambora, Hendrio mengucapkan terima kasih karena sudah datang serta meliput kegiatan tersebut, Ujarnya.
Reporter: Supriyadi.
Penyaluran BPNT e-Warung Untuk Masyarakat Kelurahan Duri Selatan
By -
Monday, May 11, 2020