PEWARTA TAMBORA, Jakarta, Polsek Tambora bersama Tiga Pilar melaksanakan apel kerja bakti membersihkan puing-puing di area pasca kebakaran yang terjadi di Jembatan Besi Tambora Jakarta Barat, Rabu (27/05/2020).
Kapolsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat Kompol Iver Son Manossoh saat memimpin kegiatan tersebut mengatakan, ucapan syukur atas nikmat kesehatan yg telah diberikan oleh Alloh Swt, Tuhan YME. Sekaligus Kapolsek mengucapkan selamat Hari Raya Iedul Fitri Mohon maaf lahir dan bathin.
Adapun tujuan dari kerja bakti di lokasi kebakaran ini, ingin meringankan beban warga yang terdampak musibah. Selain itu kebersihan lingkungan yang memang menjadi tanggung jawab bersama.
"Kami menghimbau para korban kebakaran agar menjadikan musibah ini sebagai ujian bukan sebagai cobaan, karena setelah ujian berakhir akan menerima kenikmatan," ucap Kompol Iver.
Kapolsek mengajak para korban kebakaran untuk selalu semangat dan optimis dalam menghadapi musibah. Harus bangkit untuk menata kehidupan yang lebih baik di masa depan.
"Saya juga menghimbau dalam pelaksanaan kerja bakti agar petugas tetap memperhatikan protokol kesehatan," kata dia.
Selain itu dilokasi kebakaran, ia juga menghimbau kepada warga jika ingin meninggalkan rumah yakinkan bahwa kondisi arus listrik dalam keadaan posisi mati.
"Kemudian jika memasang instalasi listrik jangan satu kabel terlalu banyak beban colokan, ini yang sering menyebabkan arus pendek hingga kerap terjadinya kebakaran," imbuhnya. (ril/hms)
Polsek Tambora Bersama Tiga Pilar Kerja Bakti di Lokasi Kebakaran
By -
Wednesday, May 27, 2020