Warga RT. 013/002 Kelurahan Duri Selatan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (26/3/2022) Menggelar Tradisi Ruwahan |
PEWARTA-TAMBORA.COM, JAKARTA - Menjelang bulan Ramadan, warga masyarakat di wilayah RT. 013/002 Kelurahan Duri Selatan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, menggelar tradisi ruwahan, Sabtu (26/3/2022) malam.
Tradisi ruwahan yakni tradisi mendokan orang yang sudah meninggal. Serta saling memaafkan menjelang datangnya bulan suci ramadhan. Tradisi ini biasanya digelar di Mushala atau Masjid.
Pantauan Media Pewarta Tambora, tampak warga RT. 013 antusias mengikuti rangkaian acara Ruwahan itu, meski sebelumnya pada sore hari telah diguyur hujan.
Ketua RT. 013/002, Jirmun mengatakan, tradisi ruwahan sudah menjadi tradisi setiap tahunnya, terlebih saat akan datangnya bulan suci ramadhan.
"Alhamdulillah, kita bisa melaksanakan acara ruwahan ini, terima kasih kepada seluruh warga yang sudah berpartisifasi turut andil menyelenggarakan acara ini," ujarnya.
Acara yang dipandu oleh Ustadz Andre tersebut, dihadiri juga oleh para Bapak, Ibu serta turut hadir pula Habib Sholeh Alatas.
Rep : Pray