Tampak Serma Mian (kanan) dan Serda Sarip St (kiri), memberikan semangat pada anggota keluarga yang sedang berduka |
PEWARTA-TAMBORA.COM, JAKARTA BARAT — Mendengar warga binaanya meninggal dunia, anggota Koramil 02/TB Kodim 0503/JB, Serma Mian dan Serda Sarip.St turut belasungkawa dan hadir ke rumah duka Jabar Agung, Jelambar Jakarta Barat, Jum'at (22/04/2022) malam.
Kehadiran 2 Babinsa tersebut dalam rangka menghadiri salah satu warga binaanya, Joko Prastyo sekaligus Ketua Rt.02/04 Kelurahan Angke, Tambora Jakarta Barat yang meninggal dunia.
Kedatangan Babinsa Serma Mian dan Serda Sarip.St sebagai bentuk empaty, duka cita dan juga untuk memberikan semangat kepada keluarga yang ditinggalkan. Kegiatan inilah yang harus dilakukan seorang Apter terhadap semua warga binaannya, apalagi yang tertimpa musibah ini adalah Ketua Rt diwilayah binaannya.
Beliau menyampaikan, bahwa sebagai aparat teritorial sudah menjadi keharusan untuk selalu tanggap dengan segala situasi dan kondisi yang terjadi di wilayah binaan, terlebih lagi disaat ada warga yang mengalami kedukaan seperti ini.
" Disinilah bukti nyata kedekatan Babinsa dan warga binaan, sudah selayaknya kita menunjukan rasa empaty dan kepedulian pada warga yang berduka atau terkena musibah," ujar Serma Mian yang diamini oleh Serda Sarip St.(yoes)