Dari kanan, Sekel Angke, Anjas Umaryadi, Babinsa, Serma Mian, Lurah Angke, Firmansyah, Camat Tambora, Holi Susanto, Kasie Ekbang, Fahmi Alkadri, Kasatpol PP Angke, Hendrik |
PEWARTA-TAMBORA.COM, JAKARTA — Camat Tambora meminta warga kelurahan Angke diminta stop dan Jauhi Judi Online, yang marak digandrungi masyarakat menengah kebawah.
Hal tersebut disampaikan oleh Camat Kecamatan Tambora saat memberikan arahan kepada 50 peserta pada rapat koordinasi kewilayahan di Aula Kantor Kelurahan Angke Kecamatan Tambora, Kota Administrasi Jakarta Barat, Jumat (28/6).
Camat Kecamatan Tambora, Holi Susanto mengatakan, saat ini ancaman judi online sudah sangat memprihatinkan.
"Kegiatan sosialisasi kepada warga mengenai bahaya judi online perlu digalakkan di seluruh wilayah Kecamatan Tambora,” ungkapnya.
Holi Susanto menambahkan, setelah menghadiri pertemuan ini, para peserta yang terdiri dari para Ketua RW, Ketua RT, Anggota FKDM, Anggota LMK, dan PJLP PPSU Kelurahan Angke dapat menginformasikan kepada warga di lingkungan tempat tinggal masing-masing.
"Perlu juga dikuatkan peran warga atau orang tua dalam melakukan pengawasan terhadap anggota keluarganya masing masing agar tidak ada lagi warga Kecamatan Tambora yang menjadi korban," harapnya.
Lurah Angke, Firmansyah mengucapkan terimakasih atas kehadiran para peserta pada pertemuan hari ini.
"Semoga melalui kegiatan ini dapat menjadi sarana dan upaya kita bersama untuk memberantas judi online di Kelurahan Angke," harapnya.
Sementara itu Babinsa Kelurahan Angke, Serma Mian menyampaikan keprihatinan atas maraknya judi online saat sekarang ini.
"Mari kita kuatkan konsolidasi dan kesolidan antara pemerintah dan warga masyarakat untuk bersama sama menghindarkan warga Kelurahan Angke dari bahaya judi online," ajak Serma Mian.
Hadir dalam kegiatan ini Camat Kecamatan Tambora, Holi Susanto, Lurah Kelurahan Angke, Firmansyah, Sekretaris Kelurahan Angke, Anjas Umaryadi, Kasi Ekbang Kelurahan Angke, Fahmi Al Kadri, Babinsa Kelurahan Angke, Serma Mian, dan Satgas Pol PP Kelurahan Angke, Hendrik. (Mi'an)