PEWARTA-TAMBORA.COM, Jakarta – Forum Silaturahmi para Ketua RW se-Kelurahan Palmerah (FORSIL RW PALMERAH) menggelar acara buka puasa bersama sekaligus salat tarawih berjamaah di Ruang Serba Guna SKKT, Jalan KH Syahdan, RT 03/RW 011, Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, pada Kamis malam (27/3/2025).
Acara ini dihadiri oleh Lurah Palmerah, Zaenal Ngaripin, beserta stafnya, Kasi Pemerintahan Amal Fikri, serta berbagai elemen masyarakat, seperti Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) beserta jajaran, Karang Taruna, Babinsa, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK), dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Palmerah.
Ketua RW 011, Arif, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar. "Alhamdulillah, kegiatan Forum Silaturahmi RW Palmerah sekaligus buka bersama dan tarawih berjalan dengan baik. Semoga dapat terus mempererat hubungan antarlembaga dan bermanfaat bagi warga Palmerah," ujarnya.
Lurah Palmerah, Zaenal Ngaripin, turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir dan berkontribusi dalam acara ini. "Saya mengapresiasi peran serta Ketua LMK, Ketua FKDM, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Karang Taruna, serta seluruh Ketua RW di Kelurahan Palmerah yang telah berpartisipasi. Semoga acara ini semakin memperkuat sinergi dalam membangun wilayah," katanya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan solidaritas antarlembaga dan masyarakat semakin kokoh, sehingga mampu menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan kondusif bagi warga Palmerah.[ys]